Musyawarah Pra Pelaksanaan Oleh Pemerintah Desa Sumber Sari Berfokus Pada Pembangunan Gedung Posyandu Dan Pipanisasi Jaringan Air Bersih

0

Kepahiang, dclick.id – Pelaksanaan kegiatan pembangunan di desa Sumber Sari Kecamatan Kabawetan akan segera di mulai. Hal ini ditandai dengan digelarnya musyawarah pra pelaksanaan oleh pemerintah desa Sumber Sari pada Rabu (24/04/2024) di Balai Desa setempat.

Nampak hadir dalam kesempatan ini antara lain Camat Kecamatan Kabawetan, Tenaga ahli, Pendamping Desa, Babinsa, Bhabinkamtibmas, BPD, tokoh masyarakat serta unsur pemerintahan desa setempat.

Dalam pemaparan rencana kegiatan pembangunan desa Sumber Sari yang di bacakan oleh sekretaris desa, kegiatan yang menjadi prioritas adalah pembangunan gedung Posyandu dan pipanisasi jaringan air bersih.
Jaringan air bersih di desa Sumber Sari direncanakan akan membangun jaringan pipanisasi sepanjang 1600 Meter dari sumber mata air hingga ke bak SPL, untuk jaringan kerumah penduduk. Menurut Kepala Desa Sumber Sari masih memungkin kan walau masih ada yang belum memiliki jaringan.

“fokus kegiatan pembangunan fisik tahun ini kita akan menganggarkan untuk pembelian pipa 3 inchi untuk kita pasang dari sumber air bersih hingga bak SPL dengan volume panjang 1600 Meter. Ini murni dari usulan masyarakat melalui BPD dan sudah beberapa kali kita adakan musyawarah dan pembahasan tentang air bersih di desa kita ini,” terang Sumino Kepala Desa Sumber Sari

lebih lanjut Kepala Desa Sumber Sari menjelaskan untuk pembangunan jaringan air bersih ini nanti dikerjakan secara gotong royong sedangkan HOK nya di alihkan untuk penambahan pembelian pipa. Keputusan ini menurut Kepala Desa Sumber Sari sudah menjadi keputusan bersama masyarakat dan pemerintah desa.

“untuk pengerjaan pipa ini nanti kita sifat nya akan bergotong royong, artinya HOK kita tiadakan, sedangkan untuk HOK dialihkan untuk penambahan pembelian pipa ini sudah sepakat dan masyarakat semua menyetujui. Karena memang masalah air bersih ini menjadi krusial di desa kita karena memang dari hulu nya banyak membutuhkan perbaikan,” tutup Sumino

sebagai informasi pemerintah Desa Sumber Sari Kecamatan Kabawetan pada penggunaan Dana Desa tahun anggaran 2024 akan melaksanakan pembangunan fisik gedung Posyandu dengan nilai anggaran sebesar Rp 195.000.000 volume 1 unit serta pembangunan pipanisasi jaringan air bersih volume 1600 M dengan nilai anggaran Rp 69.625.000.

Penulis: Agustin

Editor: Tara

Leave A Reply

Your email address will not be published.